Membuka Jalan Bagi Layanan Dasar yang Inklusif di Maluku

13/05/2024

Pada awal tahun 2024, SKALA mengadakan Pertemuan Komite Program di Provinsi Maluku, yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah Provinsi Maluku, Bapak Sadali Ie. Pertemuan tersebut menekankan peran penting Program SKALA dalam mendukung prioritas pembangunan provinsi dalam manajemen keuangan publik, standar pelayanan minimum, pemberdayaan gender, inklusi sosial, dan pemanfaatan data dalam perencanaan dan penganggaran yang lebih baik.

Pada kesempatan ini, Bapak Sadali Ie menjelaskankan bahwa meskipun terdapat tantangan dalam penyediaan layanan dasar di wilayah tersebut, Pemerintah Provinsi Maluku selalu berkomitmen untuk mengatasi hambatan aksesibilitas dan konektivitas yang rendah. Selain itu, implementasi Program SKALA di Maluku sejak September 2023 dianggap sebagai sebuah momentum penting menuju pencapaian tujuan ini.

Melalui sinergi dan kolaborasi yang lebih kuat dan terarah, Pemerintah Provinsi Maluku berharap dapat mempercepat penyediaan layanan dasar yang inklusif, terutama bagi masyarakat miskin dan rentan.

Sinergi dan Kolaborasi untuk Akselerasi Layanan Dasar (SKALA) adalah Program Kemitraan Australia-Indonesia untuk mendukung Pemerintah Indonesia dalam upaya mengurangi kemiskinan dan ketimpangan dengan meningkatkan penyediaan layanan dasar bagi masyarakat miskin dan rentan di daerah tertinggal.

HUBUNGI KAMI

Sinergi dan Kolaborasi untuk Akselerasi Layanan Dasar (SKALA) adalah Program Kemitraan Australia-Indonesia untuk mendukung Pemerintah Indonesia dalam upaya mengurangi kemiskinan dan ketimpangan dengan meningkatkan penyediaan layanan dasar bagi masyarakat miskin dan rentan di daerah tertinggal.

HUBUNGI KAMI

SKALA dikelola oleh 

SKALA @ Copyright 2023